TASIKMALAYA – Peristiwa tragis menimpa sebuah keluarga di Kampung Jibal, RT 14/RW 05, Desa Bantarkalong, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya. Dua anak kembar berusia empat tahun dilaporkan meninggal dunia akibat tenggelam di kolam milik warga, (23/1/2026).
Kedua korban berinisial F dan S, anak dari pasangan Hendrik dan Etik, ditemukan tak bernyawa di kolam milik Sukma (54) sekitar pukul 15.00 WIB.
Berdasarkan keterangan di lapangan, saat kejadian kedua orang tua korban tengah mengikuti kegiatan pengajian di madrasah setempat. Kedua anak tersebut ditinggalkan bermain di sekitar lingkungan rumah tanpa pengawasan orang dewasa.
BACA JUGA : Angin Kencang Terjang Kadipaten Tasikmalaya Dini Hari, Pohon Mangga Tumbang Timpa Rumah Warga
Usai mengikuti pengajian, sang ibu, Etik, kembali ke rumah dan mendapati kedua anaknya tidak berada di tempat. Saat melakukan pencarian, Etik menuju area kolam milik warga yang berada tidak jauh dari rumahnya.

Betapa terkejutnya Etik ketika melihat kedua anak kembarnya sudah dalam kondisi mengambang di dalam kolam. Ia pun berteriak histeris meminta pertolongan warga sekitar.
Seorang warga bernama Ajat datang membantu mengevakuasi kedua korban dari kolam. Namun setelah dilakukan pemeriksaan, keduanya dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian.
Petugas Babinsa Desa Bantarkalong segera mendatangi lokasi kejadian dan rumah duka untuk menenangkan pihak keluarga serta melakukan pendataan awal. Babinsa juga berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan Pemerintah Desa Bantarkalong guna proses evakuasi dan pengumpulan keterangan saksi-saksi di tempat kejadian perkara (TKP).
Aparat setempat mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak menyebarkan spekulasi yang dapat memperkeruh suasana serta menyudutkan keluarga korban yang tengah berduka.
Selain itu, Babinsa bersama tokoh agama dan warga setempat turut membantu proses pemulasaraan jenazah hingga pemakaman.
Peristiwa ini menjadi pengingat bagi orang tua dan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap keselamatan anak, khususnya di lingkungan yang memiliki potensi bahaya seperti kolam dan perairan terbuka. (Rizky Zaenal Mutaqin)












