Kabupaten Tasikmalaya

Curug Panetean Tasikmalaya, Surga Tersembunyi dengan Sungai Jernih dan Leuwi Alami

×

Curug Panetean Tasikmalaya, Surga Tersembunyi dengan Sungai Jernih dan Leuwi Alami

Sebarkan artikel ini
Foto: dok

TASIKMALAYA – Curug Panetean merupakan salah satu destinasi wisata alam berupa sungai dan air terjun yang berada di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Curug ini dikenal memiliki pesona alam yang masih sangat alami, jauh dari hiruk-pikuk keramaian kota.

Dikelilingi pepohonan hijau dan aliran air yang jernih kebiruan, Curug Panetean menjadi tempat favorit wisatawan untuk bersantai sekaligus mengabadikan momen liburan. Bagi yang belum memiliki agenda wisata, Curug Panetean layak masuk dalam daftar tujuan liburan alam.

Berikut sejumlah daya tarik Curug Panetean yang memikat pengunjung:

1. Air Terjun Unik dan Asri

Curug Panetean memiliki karakter air terjun yang tidak terlalu tinggi, namun justru menjadi daya tarik tersendiri. Aliran airnya yang tenang berpadu dengan sungai jernih serta suasana alam yang masih terjaga, membuat pengunjung merasa lebih dekat dengan alam.

2. Leuwi, Kolam Renang Alami

Keunikan lain dari Curug Panetean adalah keberadaan leuwi, yaitu cekungan alami berbentuk kolam. Berdasarkan buku ICESC yang disusun Tim EAI (European Alliance for Innovation), Curug Panetean kerap disebut leuwi karena bentuknya menyerupai kolam renang pribadi dari air alami.

Leuwi ini sering dimanfaatkan pengunjung untuk berenang atau sekadar berendam. Tak sedikit wisatawan yang mengabadikan momen dengan latar air jernih dan dinding batu alami.

3. Beragam Aktivitas Wisata

Pengelola menyediakan sejumlah wahana untuk menunjang aktivitas wisatawan. Di antaranya sampan untuk menyusuri sungai serta gardu pandang bagi pengunjung yang ingin menikmati keindahan alam dari ketinggian.

BACA JUGA : Intip Pesona Curug Badak Tasikmalaya: Air Terjun Legendaris di Tengah Hutan Pinus yang Lagi Hits!

4. Fasilitas Cukup Lengkap

Untuk kenyamanan pengunjung, Curug Panetean telah dilengkapi berbagai fasilitas, seperti:

  • Area parkir yang luas

  • Warung makan

  • Toilet

  • Mushola

  • Tempat duduk di tepi sungai

  • Gazebo

  • Area camping

  • Wahana bermain

  • Persewaan ban dan pelampung keselamatan

Lokasi dan Akses

Curug Panetean berlokasi di Desa Pangliaran, Kecamatan Pancatengah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Akses menuju lokasi masih tergolong menantang dengan kondisi jalan yang terjal dan cukup sempit.

Pengunjung diimbau untuk ekstra waspada, terutama saat musim hujan. Karena lokasinya yang terpencil dan masih alami, Curug Panetean kerap dijuluki sebagai “surga tersembunyi” di Tasikmalaya.

Jam Operasional dan Harga Tiket

Curug Panetean buka setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 17.00 WIB. Pengunjung juga disarankan memperhatikan kondisi jalan yang minim penerangan saat perjalanan pulang.

Untuk menikmati keindahan Curug Panetean, pengunjung dikenakan tiket masuk sebesar Rp15.000 per orang. Dengan harga tersebut, wisatawan sudah dapat memanfaatkan berbagai fasilitas yang tersedia. (LS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *