TASIKMALAYA – Harga emas di Pegadaian kembali menunjukkan tren menguat pada Selasa, 20 Januari 2026. Logam mulia produksi UBS dan Galeri24 kompak mencatatkan kenaikan signifikan, membuat emas semakin dilirik sebagai instrumen investasi aman di awal tahun.
BACA JUGA : Harga Emas Hari Ini 19 Januari 2026: Antam, UBS, dan Galeri24 Masih Stabil
Lonjakan harga emas ini dipengaruhi oleh memanasnya tensi geopolitik global serta melemahnya nilai tukar Rupiah terhadap Dolar AS, yang kini mendekati level psikologis baru. Kondisi tersebut mendorong investor beralih ke aset lindung nilai (safe haven), salah satunya emas.
Analis menyebut, volatilitas pasar global masih cukup tinggi sehingga pergerakan harga emas berpotensi tetap fluktuatif dalam beberapa waktu ke depan. Masyarakat dan investor disarankan untuk terus mencermati perkembangan pasar sebelum mengambil keputusan investasi.
Rincian Harga Emas UBS di Pegadaian Hari Ini
Emas produksi PT Untung Bersama Sejahtera (UBS) mencatat penguatan agresif di hampir seluruh ukuran. Berikut daftar harga emas UBS di Pegadaian per Selasa (20/1/2026):
-
0,5 gram: Rp1.504.000
-
1 gram: Rp2.783.000
-
2 gram: Rp5.522.000
-
5 gram: Rp13.646.000
-
10 gram: Rp27.149.000
-
25 gram: Rp67.740.000
-
50 gram: Rp135.200.000
-
100 gram: Rp270.293.000
-
250 gram: Rp675.534.000
-
500 gram: Rp1.349.481.000
Kenaikan ini memperkuat posisi emas sebagai salah satu instrumen investasi favorit masyarakat, terutama di tengah ketidakpastian ekonomi global. (LS)












