TASIKMALAYA – Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) pada Kamis, 1 Januari 2026 pagi terpantau belum mengalami perubahan. Mengacu pada laman resmi Logam Mulia pukul 07.00 WIB, harga emas Antam masih bertahan di level Rp 2.501.000 per gram.
Harga tersebut sama dengan posisi Rabu (31/12/2025) dan juga tidak berubah sejak Selasa (30/12/2025). Sebelumnya, pada Selasa (30/12/2025), harga emas Antam sempat anjlok Rp 95.000 per gram, dari Rp 2.596.000 menjadi Rp 2.501.000 per gram.
Perlu diketahui, pembaruan harga emas Antam secara resmi baru dilakukan setiap pukul 08.30 WIB. Artinya, harga emas yang berlaku pagi ini masih mengacu pada update terakhir pada Rabu (31/12/2025).
BACA JUGA : Harga Emas Perhiasan Hari Ini Selasa 30 Desember 2025 Turun, Ini Rinciannya per Karat
Emas batangan Antam tersedia dalam berbagai pilihan ukuran, mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram (1 kilogram), sehingga memberikan fleksibilitas bagi investor maupun masyarakat yang ingin berinvestasi sesuai kebutuhan dan kemampuan.
Daftar Harga Emas Antam Hari Ini Kamis 1 Januari 2026
-
0,5 gram: Rp 1.300.500
-
1 gram: Rp 2.501.000
-
2 gram: Rp 4.942.000
-
3 gram: Rp 7.388.000
-
5 gram: Rp 12.280.000
-
10 gram: Rp 24.505.000
-
25 gram: Rp 61.137.000
-
50 gram: Rp 122.195.000
-
100 gram: Rp 244.312.000
-
250 gram: Rp 610.515.000
-
500 gram: Rp 1.220.820.000
-
1.000 gram (1 kg): Rp 2.441.600.000
Investor disarankan untuk terus memantau pergerakan harga emas, terutama menjelang update resmi harga Antam pada pagi hari, seiring dinamika pasar global dan nilai tukar rupiah. (LS)












