Kabupaten TasikmalayaOlahraga

Culamega Soccer Akademi Juara Piala KDM 2025, Harumkan Tasikmalaya di Ajang SSB se-Jawa Barat

×

Culamega Soccer Akademi Juara Piala KDM 2025, Harumkan Tasikmalaya di Ajang SSB se-Jawa Barat

Sebarkan artikel ini

TASIKMALAYA – Culamega Soccer Akademi (CSA) berhasil keluar sebagai juara Turnamen Sepak Bola Piala KDM (Kang Dedi Mulyadi) 2025, ajang bergengsi yang mempertemukan sekitar 60 klub SSB se-Jawa Barat.

Kompetisi ini digelar di Lapang SSB Guruminda, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis, dalam rangka Anniversary ke-7 SSB Guruminda.

Camat Culamega, H. Uu Saeful Uyun, S.Sos, menyampaikan apresiasi dan kebanggaannya atas prestasi tersebut.

Culamega Soccer Akademi (CSA) berhasil keluar sebagai juara Turnamen Sepak Bola Piala KDM 2025. Foto: istimewa

“Atas nama Pemerintah Kecamatan kami ucapkan selamat kepada Tim Culamega Soccer Akademi atas raihan juara 1 Turnamen Piala KDM. Terima kasih sudah mengharumkan Kecamatan Culamega dan Kabupaten Tasikmalaya,” ujar H. Uu, Jumat (5/12/2025).

BACA JUGA : PERSIB Wajib Taklukkan Borneo FC Demi Jalan Mulus ke Puncak Klasemen

Ia berharap kemenangan ini menjadi langkah awal munculnya talenta sepak bola dari Culamega yang kelak mampu bersaing di level lebih tinggi.

“Semoga dari Kecamatan Culamega bisa lahir bibit atlet sepak bola yang tampil di tingkat nasional bahkan internasional. Semakin sukses dan semakin jaya SSB Culamega Soccer Akademi,” pungkasnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *