TASIKMALAYA – Gelandang PERSIB asal Argentina, Luciano “Lucho” Guaycochea, harus menepi lebih lama dari lapangan hijau. Komite Disiplin (Komdis) PSSI resmi menjatuhkan sanksi tambahan kepada sang gelandang usai insiden panas di laga pekan ke-10 Super League 2025 kontra Persis Solo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, 27 Oktober lalu.
BACA JUGA : Comeback Epik di Malaysia, Persib Bandung Taklukkan Selangor FC 3-2
Dalam surat keputusan bernomor 061/L1/SK/KD-PSSI/X/2025 tertanggal 30 Oktober 2025, Lucho dinilai melakukan tindakan berlebihan saat berduel dengan pemain lawan. Tak cukup hanya dengan kartu merah yang sudah ia jalani, Komdis menambah hukuman dua pertandingan plus denda Rp10 juta.
Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan, menyebut klub menerima keputusan itu dengan lapang dada.

“Sebagai klub profesional, kami menghormati keputusan Komdis PSSI. Absennya Lucho tentu menjadi tantangan, tapi kami percaya tim pelatih sudah menyiapkan skema terbaik,” ujar Adhitia, dikutip dari laman resmi Persib.
Lucho sebelumnya sudah absen ketika Persib menundukkan Bali United 1-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, 1 November lalu. Dengan sanksi tambahan ini, pemain berusia 33 tahun itu juga bakal absen saat Maung Bandung menghadapi Dewa United (21 November) dan Malut United (14 Desember, laga tunda).
Meski harus menepi, Lucho disebut tetap menjaga semangat dan komitmen untuk Persib. Sang gelandang dikenal memiliki karakter kompetitif tinggi dan selalu menunjukkan tanggung jawab profesional.
“Setiap fase jadi bahan evaluasi dan penguatan karakter tim. Kami yakin para pemain lain siap mengisi peran Lucho di lapangan,” tambah Adhitia.
Persib berharap dukungan Bobotoh tetap mengalir, apa pun situasinya. Maung Bandung kini fokus menjaga konsistensi performa jelang padatnya jadwal kompetisi menjelang akhir tahun. (LS)












